Ayo Kenalan dengan Pareto Principle

Assalamu'alaikum teman-teman...

Kembali lagi nih dengan aku hehe
Semoga gak bosan ya dengan tulisan aku, ya masih dibilang gak seberapa ini

Oke jadi pada pembahasan kali ini aku bakal bahas mengenai Ikigai...

Mari check it out!!!

Mungkin disini sudah ada yang tahu ni mengenai “Pareto Principle” atau “Prinsip Pareto”. Jadi prinsip pareto ini adalah buah dari pemikiran seorang Vilfredo Pareto yang berasal dari Italia yang mana ia mengamati tanaman kacang di sebuah kebun, yang mana ia menemukan bahwa 20% tanaman kacanag yang dihasilkan dari kebun tersebut menyumbang 80% tanaman yang sehat. Nah dari pengamatan skala kecil ini, kemudian pareto melanjutkan penganatannya dalam skala yang lebih besara atau lebih luas dengan melakukan riset ekonomi di Italia secara keseluruhan. Dari hasil observasi tersebut ia menemukan bahwa 20% dari total penduduk Italia memiliki 80% tanah pada negara tersebut. Dari hal tersebut ia Kembali menemukan fakta lainnya, yang ahirnya memunculkan prinsip pareto 80/20.

Sumber : Keepack


Pareto principle sering juga disebut prinsip 80/20 yang menyatakan bahwa untuk kejadian, 20% effort akan mengasilkan hasil 80%. Dalam implementasinya, pareto principle ini dapat diterapkan dalam banyak hal, misalnya sebagai berikut :

20% jumlah pelanggan menciptakan 80% pendapatan.

20% dari aplikasi menghabiskan 80% daya smarphone.

20% dari pakaian yang digunakan untuk 80% aktivitas.

Dengan kata lain, setiap kejadian dengan 20% akan menyebabkan kontrubusi 80% dampaknya.

Jika kamu merasa bahwa bisnis kamu masih belum/kurang efesien dalam mendapatkan keuntungan yang maksimal, maka sudah waktunya untuk kamu mencoba pareto principle ataupun prinsip 80/20.


Untuk manfaatnya sendiri, pareto principle memiliki banyak manfaat dalam penerapanya ni. Penasaran denga apa saja manfaat pareto principle, yuk kita simak penjelsannya berikut ini :

1. Meningkatkan Produktivitas

Dengan kita menerapkan pareto principle, kita dapat meningktakan produktivitas. Pareto pricncipleakan membantu dalam membuat perusahaan focus pada area yang membutuhkan sumber daya untuk mencapai efesiensi. Dalam hal ini perusahaan hanya perlu focus pada 20% aspek yang penting sehingga dapat memberikan hasil 80% yang diharapkan.


2. Memperluas pemasaran

Saat menerapkan pareto principle pada perusahaan maka akan memperluas wilayah pemasaran. Perusahaan juga dapat memaksimalkan strateginya untuk membuat calon pelanggan lebih tertarik terhadap produknya.


3. Meningkatkan keuntungan

Dengan memfokuskan area yang paling potensial yang ada, dengan pareto principle, perusahaan dapat mengindentifikasi dan menentukan area bsinis yang diambil sebagai tergetnya. Perushaan juga dapat mengetahui titik-titik yang mesti difokuskan yang akan mendorong profitalilitas perusahaan.


4. Mengindentifikasi masalah

Pareto orinciple dapat membantu perusahaan untuk dapat mengindentifikasi siatu masalah. Misalnya, keyika sebuah tim ada ynag tidak produktif ataupun sering terjadi human error, perusahaan bisa menemukan 20% dari alasan tidak produktif. Kemudian perusahaan dapat menentukan masalah yang harus diprioritaskan untuk segera diselesaikan agara berdampak positifi pada hasil 80% yang terbaik.


5. Mengembangkan layanan konsumen

Menerapkan prinsip Pareto di perusahaan Anda dapat meningkatkan layanan dan dukungan pelanggan, antara lain. Dalam hal ini, perusahaan dapat mengartikan bahwa 80% keluhan konsumen berkaitan dengan 20% produk yang sebenarnya diproduksi oleh perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan melakukan sesuatu untuk mengolah produk tersebut.  

Nah itu tadi manfaat dari pareto principle yang mana bisa kamu terapkan di dalam bisnis kamu, sehingga penjualan yang kamu lakukan bisa semakin efektif.

Jika anda berbisnis secra online, anda pasti bisa menerapkan prinsip Pareto dengan sangat baik. Masalah umum dalam berbisnis secra online biasanya adalah keluhan pelanggan yang tidak terhapuskan. Keluhan dapat berupa kerusakan produk  atau pengiriman barang yang lama karena sistem penyimpanan yang kurang memadai.


Jadi, ayo tunggu apalagi

Selamat mencoba dan tentunya semoga berhasil.


Jika artikel ini bermanfaat dan ada saran maupun masukan, silahkan tinggalkan komentar di kolom yang tersedia dan jangan lupa di share ya...

Sampai jumpa di update artikel selanjutnya, bye...




Sumber : 

[1] keepack, “Prinsip Pareto Yang Perlu Kamu Ketahui; Arti, Contoh, dan Manfaat.” [Online]. Available: https://keeppack.id/yuk-gali-lebih-dalam-soal-prinsip-pareto-yang-perlu-kamu-ketahui/. [Accessed: 25-Mar-2022].

[2] wartaekonomi.co.id, “Apa Itu Hukum Pareto?” [Online]. Available: https://www.wartaekonomi.co.id/read301409/apa-itu-hukum-pareto. [Accessed: 25-Mar-2022].

[3] FR Consultant Indonesia, “The Pareto Principle - 80% Hasil ditentukan dari 20% Effort.” [Online]. Available: https://frconsultantindonesia.com/id/the-pareto-principle-80-hasil-ditentukan-dari-20-effort/. [Accessed: 25-Mar-2022].


Komentar

Postingan Populer